30 Dec 2012

5 Film dengan Tema Pernikahan Terbaik

0 komentar
Selama ini film bertema pernikahan selalu dicap klise. Setiap karakter wanita di dalam film pernikahan digambarkan memiliki masalah emosi, suka mengomel, dan tidak merasa nyaman. Kemudian, jalan cerita selalu diakhiri dengan adegan salah satu karakter utama tergesa-gesa pergi ke bandara atau stasiun kereta api dan membuat pengakuan cinta di menit-menit akhir.

Meski demikian, tidak semua film bertema pernikahan terjebak dalam hal-hal tersebut. Beberapa di antaranya dikemas dengan bahasa yang cerdas, humoris dan memiliki inovasi. Seperti dikutip dari Associated Press, berikut adalah lima film pernikahan terbaik.

1. The Philadelphia Story (1940).

Film ‘The Philadelphia Story’ adalah salah satu film komedi romantis klasik yang sangat terkenal hingga saat ini dan pernah menyabet dua Piala Oscar. Film yang disutradarai George Cukor dan ditulis oleh Philip Barry tersebut diperankan aktor dan aktris ternama Hollywood, seperti Cary Grant dan Katharine Hepburn.

Film ini menceritakan tentang seorang sosialita bernama Tracy Lord (Katharine Hepburn) yang akan menikah kembali. Namun, mantan suami Tracy, C.K. Dexter Haven (Cary Grant) tiba-tiba muncul tepat sebelum upacara pernikahan dan membuat seluruh rencana Tracy berantakan. Film ini dinilai memperlihatkan lebih dekat tentang kehidupan masyarakat kelas atas.

2. The Princess Bride (1987)

Film ‘The Princess Bride’ adalah film animasi dongeng dengan casting yang bagus, detail yang pandai, serta dibuat dengan energi dan hati yang luar biasa. Film ini juga dinilai sebagai salah satu film terbaik yang pernah disutradarai Rob Reiner.

Film ini dimulai saat sang kakek (Peter Falk) menceritakan sebuah dongeng sebelum tidur kepada cucunya (Fred Savage). Dongeng tersebut berkisah tentang seorang putri, perkelahian pedang, bajak laut, dan cinta sejati.

Singkat cerita, seorang wanita cantik, Buttercup (Robin Wright) akan menikahi Pangeran Humperdinck (Chris Sarandon). Namun, cinta sejati Buttercup hanya dipersembahkan kepada Westley (Cary Elwes), pria yang dikira telah meninggal.

3. Muriel’s Wedding (1994)

Film ‘Muriel’s Wedding’ dibintangi dua artis yang sama-sama baru mendapatkan peran besar di layar lebar, yakni Toni Collette dan Rachel Griffths.

Meski demikian, keduanya memperlihatkan chemistry yang bagus dalam film yang bercerita tentang persahabatan wanita dan pemujaan terhadap grup musik ABBA tersebut. Film ini menampilkan karakter utama bernama Muriel Heslop (Toni Collete).

Heslop adalah wanita bertubuh tinggi dan memiliki kepribadian yang aneh. Heslop yang selama ini tidak pernah merasakan kisah romantis bertekad keluar dari kesengsaraannya dan bermimpi bisa berjalan di altar suatu saat.

Namun, ada satu masalah. Heslop tidak pernah berkencan selama hidupnya. Singkat cerita, Heslop bertemu dengan sosok Rhonda yang berhasil mengeluarkannya dari kehidupan yang menyedihkan. Mereka pun akhirnya menjadi sahabat baik. Film yang disutradarai oleh P.J Hogan ini dinilai manis, lucu, menyayat hati, dan sangat jujur.

4. Corpse Bride (2005)

Film ‘Corpse Bride’ menggabungkan stop-motion animasi yang dikerjakan secara seksama dengan teknologi digital. Gabungan keduanya membuat setiap inci dari film arahan sutradara Tim Burton ini terlihat indah, aneh, tajam, dan dengan cerdas merefleksikan gaya humor sang sutradara yang gelap dan berbeda.

Film ini juga diisi oleh suara aktris dan aktor ternama, seperti Johnny Depp dan Helena Bonham Carter. Film ‘Corpse Bride’ bercerita tentang pemuda pemalu yang harus memilih di antara dua wanita.

Wanita pertama adalah yang dijodohkan sang orangtua. Sementara itu, wanita yang kedua adalah sesosok (mayat hidup) dari Land of the Dead yang tidak sengaja menjadi istrinya. Film ‘Corpse Bride’ didukung musik karya komposer Danny Elfman yang semakin menghidupkan film tersebut.

5. Wedding Crashers (2005)

Film ‘Wedding Crashers’ adalah film yang menggambarkan pernikahan dari perspektif pria. Film ini bercerita tentang dua pria datang merusak sebuah pesta pernikahan dan ikut menikmati makanan serta minuman gratis.

Sangat sulit untuk menolak chemistry antara dua pemeran utama film ini, yakni Vince Vaughn dan Owen Wilson. Keduanya membawa energi subversif (merusak) ke dalam film yang justru membuat film lebih terlihat improvisasi. Penampilan Vaughn dan Wilson juga didukung akting apik pemeran lainnya, seperti Rachel McAdams, Bradley Cooper, Christopher Walken, dan Isla Fisher.

2 Dec 2012

Sejarah Terselubung Para Pemimpin Dunia

0 komentar
1. Kubilai Khan

Tentu Anda semua kenal dengan Kubilai Khan. Yup, kaisar Mongol yang sangat kejam dan ekspansif ini ternyata memiliki sisi toleransi yang sangat tinggi. Percaya tidak, Kubilai Khan adalah tokoh pemimpin dunia pertama yang menyatakan bahwa hari-hari besar agama Buddha, Kristen, Yahudi, dan Islam dijadikan sebagai hari libur resmi kenegaraan. Asal tahu saja, Kubilai Khan adalah cucu dari Genghis Khan yang sangat legendaris itu yang memiliki kekuasaan yang merentang dari perbatasan Eropa, Timur Tengah, hingga hampir seluruh Asia Timur pada abad ke-13. Dengan kata lain, hari libur resmi kenegaraan pada tiap hari besar agama di dunia memang memungkinkan untuk dilakukan oleh Kubilai Khan karena luasnya wilayah kekuasaannya.

2. Galileo Galilei


Dia memang manusia yang kurang beruntung selama hidupnya. Bahkan setelah mati sekalipun, Galileo tetap mengalami kesulitan. Setelah pandangan-pandangan ilmiahnya soal tata surya membuat dirinya berurusan dengan pihak gereja, kematiannya pun dirundung masalah. Saat kematiannya pada tahun 1642, jasadnya tidak langsung dikubur, tapi tetap disimpan hingga tahun 1737, kira-kira hampir seabad. Tak cukup hanya itu, sebelum dikubur di Gereja Santa Croce, Florence, Italia, seorang bangsawan tega memotong tiga jari Galileo sebagai kenang-kenangan. Dua dari jari itu kemudian dimiliki oleh seorang dokter Italia, dan jari ketiga-sepotong jari tengah-saat ini berada di Museum Sejarah Ilmu Pengetahuan di Florence, Italia, dipajang menunjuk ke langit di atas tiang marmer.

3. Abraham Lincoln


Siapakah dia? Tahun 1831 dia mengalami kebangkrutan dalam usahanya. Tahun 1832 dia menderita kekalahan dalam pemilihan tingkat lokal. Tahun 1833 dia kembali bangkrut (kasian banget ya..). Tahun 1835 istrinya meninggal dunia. Tahun 1836 dia menderita tekanan mental yang sangat berat dan hampir saja masuk rumah sakit jiwa. Tahun 1837, dia kalah dalam suatu kontes pidato. Tahun 1840, ia gagal dalam pemilihan anggota senat AS. Tahun 1842, dia menderita kekalahan untuk duduk di dalam kongres AS. Tahun 1848 ia kalah lagi di kongres. Tahun 1855, lagi-lagi gagal di senat. Tahun 1856 ia kalah dalam pemilihan untuk menduduki kursi wakil presiden. Tahun 1858 ia kalah lagi di senat. Tahun 1860 akhirnya dia menjadi presiden Amerika Serikat. Siapakah dia? Dialah Abraham Lincoln. Intinya adalah jangan pernah menyerah dengan berbagai kegagalan yang pernah dialami, bahkan seberat apapun cobaan itu. Coba dan coba lagi!

4. Johannes Brahms


Kalau ada yang mengatakan bahwa seorang yang bergelut di bidang seni memiliki perasaan yang halus, maka cobalah baca fakta berikut ini. Johannes Brahms (1833-1897), komposer besar Jerman, adalah salah seorang yang sangat membenci binatang. Di kala santai atau sedang mencari inspirasi, komposer ini sering pergi ke loteng rumahnya dan mempersiapkan busur dan anak panah. Di sana hampir tiap waktu ia memanah kucing-kucing milik tetangganya. Kebiasaan buruk ini terus dilakukannya hingga sepanjang hidupnya!

5. Napoleon Bonaparte


Napoleon Bonaparte, saat berperang di Timur Tengah tahun 1799 bermaksud melepaskan 1200 tentara Turki yang berhasil ditawan Perancis, ketika Perancis berhasil merebut Jaffa. Saat itu Napoleon sedang terserang influenza. Saat menginspeksi pasukan, Napoleon terserang batuk berat hingga ia mengatakan Ma sacre toux (Batuk sialan). Perwira pendamping Napoleon merasa sang jenderal mengatakan Massacrez Tous (Bunuh semua). Akibatnya, seluruh 1200 orang tawanan Turki itu dibunuh. Hanya karena batuk sang jenderal dan kuping perwira yang error!

6. Wilhelm Steinitz


Di masa jayanya, Wilhelm Steinitz adalah salah satu pemain catur paling cemerlang di dunia. Namun saat semakin tua, ia secara perlahan-lahan dijangkiti kegilaan, dan sering merasa bahwa ia dapat menelepon seseorang tanpa menggunakan telepon, ataupun bermain catur tanpa menyentuh bidak. Puncak kegilaannya terjadi saat Steinitz mengumumkan kepada masyarakat luas bahwa ia hendak menantang Tuhan untuk bermain catur. Lebih parah lagi, ia menawarkan fur satu bidak dalam pertandingan ini!

10 Jawaban Ujian Tergokil Di Dunia

0 komentar

Mungkin anda pernah mengalami hal ini. Saat dimana kita kehabisan akal untuk mengisi soal ujian yang sudah kelewat susah. Yang ada kita malah bengong, plonga-plongo, gambar-gambar gak jelas atau malah ngisi jawaban seenak kita saja. Seperti foto-foto di bawah ini merupakan foto foto unik ketika seseorang sudah frustasi dengan soal yang sangat sulit

Kreatif
Pantes kalo ini orang ngaco jawabannya
Yang jawab mungkin sedang marah, padahal ini soal untuk anak TK
Sepertinya ini ujian untuk masuk RSJ
Gajah terbang
Cerdas banget ne yang jawab
'Who was Adlof Hitler ?' wkakaka
No comment dech
Imajinasi tinggi
Bunuh diri

10 Petualang Modern Terbaik Di Dunia

0 komentar

1.SIR RANULPH FIENNES

Pada tahun 1979,Sir Ranulph Fiennes bersama rekan setimnya Oliver Shepard dan Charlie Burton sebagai manusia pertama yang mengelilingi bumi melewati kedua kutubnya. Perjalanan amat berat sejauh 110.000 mil atau sekitar 200.000 km untuk menuju tempat dengan kondisi paling ekstrem.
Disebut ekstrem karena dalam kondisi ‘normal’ saja suhu di wilayah kutub mencapai -50 o C (minus lima puluh derajat Celcius. Sekadar bandingan, suhu rata-rata di Indonesia adalah 30 oC. Tentu Anda masih ingat pelajaran fisika dasar bahwa air membeku pada suhu 0 oC. Akan tetapi, itu belum seberapa. Karena apabila terjadi badai yang biasanya disertai angin kencang, suhu di kutub bisa drop hingga -84o C bahkan lebih.
Pada tahun 1984, ia tercatat dalam the Guinness Book of World Records.persimpangan antartika dan menemukan kota yang hilang di Ubar Oman, yang telah dikuburkan dalam pasir untuk hampir 2000 tahun.
pada tanggal 20 mei 2009,dalam Usia 65 tahun ia sukses mencapai puncak everest dan mencatatkan diri sebagai orang tertua yang sukses mencapai puncak gunung everest.

2.MIKE HORN

Pada tahun 1999, Afrika Selatan modern petualang Mike Horn ditetapkan untuk mengelilingi dunia sepanjang khatulistiwa tanpa penggunaan kendaraan bermotor. Lintang Zero ekspedisi yang dimulai di Gabon, dari Horn yang melintasi Samudera Atlantik di delapan meter trimaran.
Dia traversed Amerika Selatan dan Afrika pada kaki oleh sepeda gunung. Sejak menyelesaikan Lintang Zero ekspedisi, Horn telah mencapai Kutub Utara dengan berjalan kaki dan naik dua puncak 8.000 meter. Saat ini ia memimpin Pangaea Expedition, empat tahun ekspedisi pemuda di seluruh dunia yang ditujukan untuk meningkatkan perlindungan lingkungan dan konservasi sumber daya alam.

3.DR. BERTRAND PICCARD

Dr. Bertrand Piccard (lahir 1 Maret 1958; umur 51 tahun) merupakan seorang psikiatris dan balonis asal Swiss.Ia lahir di Lausanne, kanton Vaud. Kakeknya Auguste Piccard dan ayahnya, Jacques Piccard, dikenal sebagai balonis dan penemu.
Tumbuh di sebuah keluarga balonis dan penjelajah dasar laut, Bertrand selalu terpesona dengan penerbangan. Sebagai anak-anak, ia dibawa ke peluncuran beberapa pesawat luar angkasa dari Tanjung Canaveral. Ia menjadi seorang pilot hang-glider dan memiliki ketertarikan pada penerbangan pesawat ultra-ringan, juga balon gas yang rekornya dicetak oleh kakeknya.
Ia adalah seorang dosen dan pengawas di Swiss Society for Medical Hypnosis.
Tanggal 1 Maret 1999 Piccard dan Brian Jones lepas landas dengan balon Breitling Orbiter 3 dari Château d’Oex di Swiss dalam sirkumnavigasi balon non-stop pertama mengelilingi dunia.
Mereka mendarat di Mesir setelah penerbangan sejauh 45.755 kilometer selama 19 hari, 21 jam dan 47 menit. Atas keberhasilan ini, ia memperoleh penghargaan termasuk Harmon Trophy, FAI Gold Air Medal dan Charles Green Salver.
Tahun 2004, ia mengumumkan sebuah proyek, bekerjasam dengan Ecole Polytechnique Fédérale de Lausanne (EPFL), untuk sebuah pesawat glider bertenaga surya, jarak jauh, dan berkursi satu bernama Solar Impulse. Proyek ini dijuluki sebagai “petualangan manusia terbesar”.
Piccard merencanakan membuatnya tahun 2007, dan melakukan penerbangan ujicoba pendek tahun 2008. Ia memperoleh dukungan finansial dan teknis dari beberapa firma Eropa, sehingga tampaknya Solar Impulse adalah pesawat Eropa, bukan Swiss, meskipun dukungan pengetahuan diberikan oleh EPFL.
Rencananya adalah mengelilingi dunia dengan beberapa pilot cadangan, terbang di atas awan pada siang hari dan di ketinggian rendah pada malam hari di suatu waktu tahun 2011.

4.ED VIESTURS

Ed Viesturs,a high-altitude mountaineer, tidak takut untuk tidak melakukan puncak. Dalam upaya pertama untuk mendaki puncak gunung Everest, ia berpaling hanya sekitar 300 kaki pendek dari atas, karena kondisi yang tidak ideal. Viesturs memiliki motto: “Getting to the top is optional, getting to the bottom is mandatory.”
Ini dia yang memiliki reputasi sebagai pendaki paling bertakwa. Namun, ia telah menyelamatkan hidupnya lebih dari sekali dan tidak mencegah dia untuk mencapai tujuan itu. Pada tahun 2005,Viesturs menjadi orang Amerika yang pertama dan menjadi ke 14 dari seluruh dunia mencapai puncak 8000 meter.

5.JOHN GODDARD

John Goddard si petualang sejati; pada usia 15 tahun, ia membuat daftar 127 petualangan menantang dan menghabiskan seumur hidup mereka memeriksa satu per satu. Sampai saat ini, yang sudah dicapai Goddard 109 item dari daftar asli plus lebih dari 500 item tambahan yang ditambahkan dia.
Daftar item sebagai meliputi beragam sebagai pendakian Gunung Kilimanjaro, naik sebuah burung unta dan muncul dalam film Tarzan. Dalam proses ini, dia telah pengeluaran dunia beberapa catatan sipil sebagai pilot jet.
Goddard dari prestasi yang digali mencakup keseluruhan panjang dari sungai Nil dan Kongo, yang kembali langkah-Marco Polo dan Alexander the Great, merpati Great Barrier Reef,learned to fance , dan menyaksikan sebuah upacara kremasi di Bali.(wah mayan juga nih bali menjadi salah satu tujuannya,hehehe).

6.TUDOR PARFITT

Dijuluki “the real Indiana Jones,” Dia memulai petualngannya di tahun 1980-an ketika dia bertemu dengan anggota dari suku Lemba, sebuah suku di selatan Afrika yang diyakini memiliki keturunan untuk orang-orang Yahudi dari Israel kuno. Lemba yang dikatakan Parfitt cerita dari “ngoma” – kontainer kayu yang digunakan untuk menyimpan benda keramat.
Parfitt segera datang ke percaya bahwa obyek mungkin hilang Ark of the covenant. Dia mulai di bawah Gua Zedekiah dari Yerusalem. Untuk menjelaskan dalam Indiana Jones istilah, garis merah pada peta kiri Yerusalem untuk Yordania, kemudian ke Yaman, yang memanjang ke Mesir, Ethiopia, dan mendarat di Zimbabwe. Karyanya adalah pokok 2008 dokumenter dan sebuah buku.

7.BENEDICT ALLEN

Benedict Allen merencanakan sebuah ekspedisi dari Orinoco River di muara ke Amazon, Allen mengembangkan rencana bahwa ia akan melakukan itu semua untuk masa depan perjalanan: Daripada mengandalkan sponsor, maka ia membenamkan dirinya dalam melindungi lingkungan dan masyarakat adat dalam harapan bahwa mereka akan membantunya dalam perjalanan.
Allen akhirnya melakukan menyeberangi Orinoco dengan kelompok masyarakat lokal, namun dalam proses ia tertangkap dua jenis malaria, telah diserang oleh gold miners dan harus makan anjing sendiri untuk bertahan hidup.
Allen adalah pengarang dari tujuh petualangan travelogues, dan memiliki beberapa film dokumenter tentang perjalanan-Nya. Yang pertama, The Raiders of the Lost Lake, berikut ia melakukan perjalanan melalui Peruvian jungles mencari “wild lake” rumah “super snake.”

8.ROB GAUNTLETT AND JAMES HOOPER

keduanya berusia 21 tahun,Pada tahun 2008, National Geographic Society memberi nama “Adventure of the Year” dengan menyelesaikan perjalanan sejauh 22.000 mil dari Utara magnetis ke magnetis Selatan Poles.
Mereka hanya manusia dan dengan kekuatan alam untuk mencapai prestasi ini, melalui dogsledding Greenland, bersepeda melalui Amerika dan berlayar ke Antartika. Di atas kenyataan bahwa ekspedisi ini tidak pernah dicoba oleh siapapun sebelumnya, tidak pernah ada sebelumnya orang yang berlayar atau dogsledding experience. dia adalah Gauntlett Rob dan James Hooper.
Pasangan yang baru saja naik gunung Everest tanpa memiliki pengalaman sebelumnya naik, picking up sebagai keterampilan mereka pergi.
Gauntlett meninggal saat pendakian es di Perancis Alps pada Januari 2009.

9.JASON LEWIS

Jason lewis adalah seorang petualang asal inggris,pada tahun 1994 ia bersama dengan temannya steve smith mencoba mengelilingi dunia dengan hanya menggunakan tenaga manusia tanpa bantuan mesin.
Namun lima tahun kemudian steve smith meninggalkan petualangan di Hawaii pada 1998 untuk melanjutkan kepentingan lain saat mereka berusaha menyeberangi Pasifik dari San Francisco ke Australia sementara jason lewis tetap melanjutkan petualangannya,ia melintasi 5 benua,2 samudera dan laut.
Untuk memulai petualangannya, dia terlebih dahulu naik sepeda sejauh 3.000 kilometer dari Turki lewat Bulgaria, Rumania, Austria, dan Jerman sampai Oostend di Belgia, tempat perahu menunggunya.
Selama pelayarannya mengelilingi dunia itu, dia tenggelam di Samudera Atlantik Utara, mengalami patah tulang kedua kakinya, dikejar buaya di Australia, dan ditangkap atas tuduhan mata-mata di Mesir dan diancam hukuman 40 tahun penjara.
Lewis, yang berewokan dan tampak letih, melintasi garis Greenwich Meridian di Observatorium Kerajaan dengan membawa perahunya. Dia dibantu para pendukung dan penggemarnya.

10.TOM AVERY

At 27, Tom Avery menjadi orang Britania Raya termudaa yang mencapai Kutub Selatan dengan berjalan kaki. menjadi sorotan terhadap karirnya pada tahun 2005, ketika ia berangkat untuk mengulang ekspedisi yang pernah dilakukan Robert Peary pada tahun 1909 ke Kutub Utara.
Ekspedisi peary menjadi subyek yang kontroversial karena dalam waktu 37 hari,peary berhasil melintasi 413 mil laut di arktik, hal dianggap mustahil karena terlalu cepat.Dilengkapi dengan dogsleds kayu yang mirip dengan yang digunakan pada 1909 dan Peary journal, Avery berusaha mengkonfirmasikan pendakiannya.
Pada akhirnya, ia dan timnya berhasil mencapai Kutub dalam 36 hari, 22 jam dan 11 menit, lengkap lima jam lebih cepat dari Peary.